VPSM wrapper xbps-src

Deskripsi

VPSM (Void-Packages Sources Management) pada umumnya digunakan untuk memasang perangkat lunak tidak bebas saja, jika perangkat lunak yang dimaksud ada di dalam repo utama maka sebaiknya jangan pakai vpsm tetapi gunakanlah xbps. Cek perangkat lunaknya dengan search <pkg>. Jika tersedia, gunakan get <pkg> untuk memasangnya.

vpsm merupakan wrapper xbps-src agar lebih ringkas memasang atau kompil suatu perangkat lunak, baik yang free maupun yang tidak bebas restricted. Hal ini cukup mudah menggunakan vpsm dari pada memasang perangkat lunak sesuai dokumentasi di void-packages.

Perintah dasar

Perintah dasar vpsm dibawah ini sudah dikonfigurasi lebih mudah dengan fungsi fish-shell.

PerintahContohFungsi
vupdateMemperbarui basis data repositori dari void-packages.
vupgradeMemperbarui perangkat lunak dan dependensi.
vget <pkg>vget zoommemasang perangkat lunak (install).
vsearch <string>vsearch zoommencari perangkat lunak dengan kata kunci/string.
vremove <pkg>vremove zoommenghapus perangkat lunak (uninstall).
vquery <pkg>vquery zoommencari informasi perangkat lunak.
vautocleanMenghapus cache dependensi kedaluwarsa.

Khusus untuk menggunakan vupgrade, pastikan di halaman waterfall voidlinux dalam posisi idle atau tidak mengkompil apapun. Khawatirnya anda mengkompil program dengan vupgrade tetapi di repo waterfall juga sedang mengkompil, lebih baik tunggu hingga di halaman waterfall tidak mengkompil paket apapun, biasanya bewarna abu-abu jika dalam keadaan idle.

Direktori lokal void-packages

Lokasi baru void-packages berada di ~/.local/share, sebelumnya berada di ~/.cache.

Jika pengguna sebelumnya pernah menggunakan vpsm dengan menggunakan l7-fish-shell versi dibawah 0.1.5 disarankan untuk menjalankan perintah ini untuk memindahkan direktori void-packages ke ~/.local/share/.

mv ~/.cache/void-packages/ ~/.local/share/
set -Ux XBPS_DISTDIR $HOME/.local/share/void-packages

Daftar perangkat lunak yang sering dipasang

PerintahPerangkat lunak
vget msttcorefontsMicrosoft Font
vget android-studioAndroid Studio
vget anydeskAnydesk
vget brother-brscan4Brother scan driver
vget discordDiscord
vget epson-inkjet2Epson inkjet 2 printer driver
vget google-earth-proGoogle Earth Pro
vget google-chromeGoogle chrome
vget operaOpera browser
vget protonmail-bridgeProtonmail Bridge
vget slack-desktopSlack-desktop
vget spotifySpotify
vget sublime-text4Sublime Text 4 Editor
vget teams-binMicrosoft Teams
vget wps-officeWPS Office
vget vivaldiVivaldi Browser
vget zoomZoom

Selebihnya dapat mencari perangkat lunak lainnya dengan vsearch <string>.